”DENGAN INTEGRITAS, PERADILAN BERKUALITAS” TEMA SIDANG ISTIMEWA LAPORAN TAHUNAN 2024

Jakarta | pa-tamianglayang.go.id
Rabu, 19 Februari 2025 – Mahkamah Agung Republik Indonesia menggelar Sidang Istimewa Laporan Tahunan (Laptah) Tahun 2024 yang diadakan di Gedung Mahkamah Agung tepatnya di Balairung. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Mahkamah Agung, Prof. Dr. H. Sunarto, S.H., M.H., dan dihadiri pimpinan, para hakim agung dan para pejabat Mahkamah Agung, Para Ketua Pengadilan Tingkat Banding dan Pengadilan Tingkat Pertama dari Empat lingkungan peradilan seluruh Indonesia; Peradilan Umum, Peradilan Agama, Peradilan Militer dan Peradilan Tata Usaha Negara.
Laporan Tahunan adalah kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap awal tahun, sebagai bentuk pertanggungjawaban Mahkamah Agung dan badan Peradilan di bawahnya. Sidang ini menampilkan informasi mengenai keadaan terkini, capaian kinerja, tantangan yang dihadapi, dan inovasi yang dilakukan Mahkamah Agung sepanjang tahun 2024.
Pada tahun 2024, Laptah mengunakan tema ”Dengan Integritas, Peradilan Berkualitas”. Tema tersebut mengandung makna peradilan yang berkualitas hanya akan tercipta dengan integritas yang tertanam dalam sanubari, dengan menjaga keselarasan antara perkataan dan perbuatan yan berlandaskan pada kebenaran.
Kegiatan tahunan tersebut juga dihadiri oleh Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto, Pimpinan Mahkamah Agung, Hakim Agung, Menteri Kabinet Merah Putih, serta Kepala Lembaga Negara. Selain itu, hadir pula Mahkamah Agung Negara Sahabat, Duta Besar dan perwakilan lembaga-lembaga internasional.
Ketua Pengadilan Agama Tamian Layang, Fathur Rahman, S.H.I., M.S.I, juga ikut menghadiri Sidang Istimewa Laporan Tahunan (Laptah) Mahkamah Agung Tahun 2024. Kegiatan Laptah 2024 ini merupakan kali pertama Ketua Pengadilan Agama Tamiyang Layang hadir langsung ke lokasi acara. ” saya sangat bahagia dan gembira bisa menghadiri kegiatan sidang istimewa Laporan Tahunan MA ini secara langsung. Dari kegiatan ini banyak pelajaran dan pengalaman yang bisa dipetik” ujarnya;
Berdasarkan Buku Laptah tahun 2024, selama tahun 2024, Mahkamah Agung menerima perkara masuk berjumlah 30.991. Jumlah perkara tersebut meningkat 3,05% dari tahun 2023 yang berjumlah 27.512. Sedangkan jumlah perkara yang berhasil diputus pada tahun 2024 berjumlah 30.908 atau meningkat 12,95% dari tahun 2023 yang berjumlah 27.365;
Laporan Tahunan ini menggambarkan komitmen Mahkamah Agung dalam menjaga kualitas peradilan di Indonesia, melalui efisiensi, ketepatan waktu, serta integritas yang terus ditanamkan dalam setiap lini peradilan. Mahkamah Agung bertekad untuk terus menciptakan peradilan yang adil dan berkualitas demi mewujudkan keadilan bagi seluruh rakyat Indonesia. (ham)

Selesai
Skip to content